Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total yang Dijamin Mumpuni

Artikel ini terakhir di perbaharui April 29, 2024 by David Ashari
Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total yang Dijamin Mumpuni

Cara memperbaiki kipas angin mati total bagi sebagian orang cukup sulit. Bahkan tidak jarang mereka menyerah dan akhirnya membuang kipas angin tersebut, kemudian menggantinya dengan yang baru. Namun, bagi Anda yang masih menginginkan kipas rusak hidup kembali, cara ini menjadi salah satu alternatif untuk dicoba.

Ciri-ciri Kipas Rusak

Sebelum mengetahui  bagaimana cara memperbaiki kipas angin mini mati total. Sebaiknya, Anda mengetahui terlebih dahulu ciri-ciri dari kipas yang rusak. Sehingga Anda dapat menanganinya dengan cepat. Untuk ciri-ciri  nya sendiri adalah sebagai berikut!

Tidak atau Kurang Berputar dengan Stabil

Ciri pertama yang perlu Anda perhatikan sebelum akhirnya menemukan cara memperbaiki kipas angin gantung mati total yaitu kipas biasanya tidak menyala saat dinyalakan. Meskipun, sudah berkali-kali untuk dinyalakan. Selain itu, bisa juga kipas tidak menyala dengan stabil atau baik. Misalnya, yang harusnya kipas bisa berputar dengan kencang malah putarannya lambat.

Berisik

Saat kipas angin tidak berputar dan berdengung atau berisik saat Anda menyalakan kipas. Nah, bisa jadi hal tersebut menandakan bahwa kipas yang Anda miliki mengalami kerusakan.

Getaran Berlebihan

Selain memiliki kipas angin dinding tidak berputar atau berisik dan membuat telinga tidak nyaman. Dimana yang biasanya suaranya halus, sekarang menjadi berisik. Tetapi juga Anda akan merasakan getaran yang cukup berlebihan pada kipas tersebut.

Suhu Panas

Anda juga dapat mengidentifikasi kipas rusak atau tidak yaitu dengan merasakan suhu dari komponen kipas. Jika saat Anda menyentuh komponennya ternyata terasa panas. Maka sebaiknya, Anda segera mematikan kipas dan memperbaikinya.

Tercium Aroma Terbakar atau Timbulnya Asap

Ciri berikutnya yang mencirikan bahwa kipas rusak atau tidak, yaitu tercium aroma terbakar atau malah timbul nya asap saat Anda menghidupkan kipas angin. Saat hal ini terjadi, tidak perlu khawatir dan langsung mematikan kipas.

Penyebab Utama Kipas Angin Mati

Setelah mengetahui ciri-ciri dari kipas angin yang rusak. Kini saatnya Anda juga mengetahui penyebab utama dari kipas angin rusak. Untuk mengetahuinya, simak ulasan berikut ini dulu yuk, sampai akhir Anda menemukan cara memperbaiki kipas angin kecil mati total!

Saklar Rusak

Jika kipas angin tidak menyala, maka bisa jadi penyebab utamanya adalah sekring kipas angin tidak berfungsi dengan baik. Dengan begitu, sebaiknya Anda memastikan terlebih dahulu saklar nya masih berfungsi.

Kabel Kendor atau Putus

Penyebab kipas mati total lainnya dari kipas angin rusak yaitu karena kabel daya kipas nya rusak. Baik karena kendor atau malah putus. Hal inilah yang menyebabkan kipas angin tidak menyala atau berfungsi dengan baik. Pasalnya, aliran listrik pada kipas tidak mengalir.

Motor Rusak

penyebab lain dari kipas angin rusak yaitu karena motor nya rusak karena debu atau hal lain. Dengan begitu, cobalah untuk mengecek motor kipas secara menyeluruh sebagai salah satu cara memperbaiki kipas angin yang mati total.

Panas atau Overheat

Kipas juga dapat rusak karena terlalu panas yang membuat sistem keselamatan mematikannya secara otomatis. Untuk memperbaiki kipas angin yang seperti ini, pastikan tidak ada obstruksi yang menjadi hambatan sirkulasi udara.

Blade Terhalang

Penyebab pertama yang menghalangi pergerakan bilah kipas dapat membuatnya mati. Bersihkan blade secara berkala.

Cara Memperbaiki Kipas Angin Rusak 

Cara memperbaiki kipas angin mini mati total yaitu dengan menggunakan beberapa metode. Untuk lebih jelasnya, Anda dapat menggunakan beberapa cara berikut ini!

Jangan Panik

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah tidak perlu panik. Cobalah untuk tenang, setelah Anda merasa nyaman, maka nyalakan kipas kembali. Pasalnya, jika Anda tidak tenang maka seringkali banyak keputusan salah yang diambil. Hal ini karena saat panik, maka Anda tidak berpikir dengan baik.

Memeriksa Kabel dan Aliran Listrik 

Salah satu penyebab kipas mati atau rusak karena tidak dialiri listrik dengan baik. Sehingga untuk mengatasi kipas angin mati hidup Anda juga perlu memastikan kabel nya masih dalam kondisi yang baik. Seperti tidak terkelupas, tidak terputus, dan sebagainya. 

Cek Bagian Sekring

Langkah selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah dengan mengecek bagian sekring terlebih dahulu. Takutanya, jika bagian luar kipas tidak teridentifikasi maka tidak ada salahnya untuk mengecek bagian dalamnya. Dengan memeriksa sekring kipas.

Biasanya, saat listrik yang mengalir terlalu luas maka dapat membuat mesin kipas menjadi panas hingga meleleh. Maka, pastikan untuk mengecek sekring kipas. Jika memang sekring rusak parah, maka harus mengganti sekring dengan yang baru.

Berikan Pelumas

Apabila kipas angin berbunyi dengan kencang, tetapi baling-baling nya tidak bergerak. Maka kemungkinan besarnya yaitu roda gigi kipas angin macet. Maka Anda dapat membuka penutup motor kipas angin lalu memberikan pelumas pada roda gigi  sekaligus knop kopling. Yaitu pada bagian tengah bilah berputar dan menempel. 

Untuk caranya sendiri, Anda dapat membuka motor angin kipas angin, kemudian lepaskan penutup tengah  dan lakukan sambil memutar bilah dengan menggunakan tangan. Supaya pemulas menyebar  dengan merata.